Rapat Tindak Lanjut Review SOP Kepaniteraan
Senin 18 Juli 2022 bertempat di Ruang Media Center, Kepaniteraan Pengadilan Agama Majalengka menggelar rapat tindak lanjut review SOP yang dipimpin langsung oleh Panitera Bapak Drs. H. Jaenal, M.H didampingi Bapak Drs Yayan Sopyan M.H selaku Hakim yang ditunjuk oleh Ketua sebagai pendamping proses review SOP Kepaniteraan. Pada rapat tersebut dibahas mengenai finalisasi review SOP Kepaniteraan. SOP atau Standar Operasional Prosedur adalah suatu dokumen yang berisi prosedur kerja yang harus dilakukan secara kronologis dan sistematis dalam menyelesaikan suatu pekerjaan tertentu dengan tujuan agar memperoleh hasil kerja paling efektif. Dilakukannya review terhadap SOP di Pengadilan Agama Majalengka karena berdasarkan hasil evaluasi banyak SOP yang sudah tidak sesuai dengan kondisi di Pengadilan Agama Majalengka saat ini sehingga perlu adanya review atau pembaharuan untuk SOP yang sudah tidak sesuai lagi.
Dalam rapat tersebut selain pembahasan finalisasi review SOP juga dibahas mengenai percepatan penyelesaian perkara melalui SIPP dan evaluasi proses upload putusan dan proses minutasi. Berdasarkan hasil evaluasi ditemukan beberapa berkas yang prosesnya tidak one day publish, sehingga menyebabkan Pengadilan Agama Majalengka belum mencapai nilai 100% dalam penilaian upload putusan. Meskipun demikian secara umum penilaian SIPP Pengadilan Agama Majalengka masih dalam peringkat 2 untuk Kategori II. Panitera berharap seluruh tim di Kepaniteraan dapat berkomitmen untuk menjalankan program one day minut dan one day publish sehingga diharapkan Pengadilan Agama Majalengka dapat meraih nilai yang lebih baik pada penilaian SIPP Badilag berikutnya. (GPA)